10 Karakter Suikoden 2 Terfavorit

Berbicara tentang game RPG terbaik untuk konsol PSX, kita tidak bisa begitu saja mengabaikan nama Suikoden 2.  Game produksi KONAMI ini dikenal memiliki jalan cerita yang luar biasa dramatis dan gameplay yang menarik, walaupun disajikan dengan grafis dua dimensi yang terlihat seadanya.

Faktor lain yang membuat Suikoden 2 menjadi luar biasa menarik adalah karakter-karakter di dalamnya.  Ada total 108 karakter yang bergabung di pihak anda, dan beberapa karakter di pihak musuh.  Selain memiliki kekuatan dan senjata yang berbeda-beda, setiap karakter ini juga memiliki kepribadian, latar belakang, dan jalan cerita yang sangat menarik, membuat anda seolah-olah memiliki hubungan emosional dengan mereka semua.  Nah, kira-kira siapa sajakah karakter terbaik dalam Suikoden 2?  Berikut daftarnya dari inogame:

10.  Riou


Riou adalah karakter utama dalam Suikoden 2 yang dengan bebas bisa anda namai sendiri.  Menurut KONAMI, "Riou" adalah nama yang secara resmi mereka gunakan untuk menyebut sang karakter utama dalam pertemuan, rapat, ataupun konferensi berbagai media.  Secara kemampuan bertarung, Riou adalah karakter yang sangat seimbang, memiliki serangan fisik dan kemampuan Rune yang baik.

Riou adalah pemuda berusia 16 tahun yang berasal dari desa Kyaro, cucu angkat dari Genkaku, seorang mantan veteran perang.  Ia dituduh mengkhianati kesatuan unitnya, dan diusir dari desa kelahirannya.  Siapa sangka, pengusiran ini justru menjadi titik awal Riou menemukan kekuatan Bright Shield Rune dan memimpin negara untuk menaklukkan rezim pemerintahan yang jahat.



9.  Shu


Shu adalah ahli strategi perang yang tinggal di Radat City.  Walaupun anda tak bisa memainkannya dalam pertempuran, Shu memiliki peranan yang sangat penting.  Strategi jeniusnya mampu membawa Riou mengalahkan Highland Kingdom yang memiliki jumlah pasukan puluhan kali lebih banyak.

Shu adalah murid dari Mathiu Silverberg, seorang ahli strategi yang juga memegang peranan cukup penting di Suikoden 1.  Tak hanya berbakat dalam strategi perang, Shu juga memiliki keahlian dalam berdagang dan berbisnis.  Ia mampu menjadi sosok yang sangat kaya dan dihormati di Radat berkat usahanya sebagai seorang pedagang.



8.  Mukumuku


Walaupun lemah dan tidak memiliki senjata tertentu, Mukumuku adalah salah satu karakter favorit saya dalam game Suikoden 2.  Monster tupai ini sering dilewatkan oleh beberapa gamer, karena cara merekrutnya cukup tidak terduga (dengan memeriksa pohon besar di belakang rumah Genkaku sebanyak tiga kali).  Di awal game, Mukumuku memiliki serangan fisik yang cukup kuat.

Mukumuku adalah hewan yang cukup cerdas.  Ia pertama kali ditemukan Nanami pada masa kecil, ketika sedang menirukan berbagai gerakan silat Riou dan Jowy.  Tak berapa lama, Nanami pun memperkenalkan Mukumuku pada Riou dan Jowy, dan mereka berempat menjadi sahabat dekat.



7.  Flik


Tampan, penuh perhitungan, dan memiliki sifat yang sangat "gentleman".  Flik adalah satu dari beberapa karakter yang juga muncul dalam game Suikoden 1.  Setelah banyak yang mengiranya gugur di pertempuran terakhir Suikoden 1 bersama Viktor, menemukan Flik dalam game Suikoden 2 benar-benar sebuah kejutan yang menyenangkan.

Flik dijuluki The Blue Lightning karena warna pakaian dan kemampuannya menggunakan Rune Lightning.  Pedangnya dinamai Odessa, nama gadis yang merupakan cinta pertamanya, yang gugur dalam pertempuran di Suikoden 1.  



6.  Hai Yo


Tak banyak yang mengetahui bahwa juru masak bersenjatakan panci ini bisa menjadi petarung yang sangat kuat.  Secara statistik, serangan fisik maupun kemampuan magic Hai Yo memang rendah.  Namun ia memiliki tiga slot rune kosong, yang apabila diisi dengan Rune Double Beat, Fury, dan Double Strike bisa membuatnya memiliki serangan yang jauh lebih tinggi dari karakter lain dalam game Suikoden 2 (termasuk Viktor dan Pesmerga).

Hai Yo kerap ditantang dalam duel memasak di istana anda.  Di sini, anda berperan sebagai asistennya dan harus menyajikan menu berdasarkan resep yang sudah dikumpulkan dari petualangan yang anda lakukan.  Pada akhir kontes, diketahui bahwa Hai Yo sebenarnya adalah satu dari empat chef elit dunia yang tergabung dalam kelompok Black Dragon Clan.



5.  Richmond


Satu lagi karakter yang tidak bisa dimainkan dalam pertempuran namun menjadi salah satu tokoh terfavorit dalam Suikoden 2.  Richmond adalah seorang detektif dan mata-mata yang bisa melakukan berbagai penyelidikan penting.  Tak hanya seputar perang, Richmond juga bisa memberikan laporan tentang karakter yang berhasil anda rekrut, membuka rahasia-rahasia mereka, serta memberikan petunjuk tentang karakter lain yang masih belum bergabung dalam kastil anda.

Richmond berasal dari South Window City, berusia 35 tahun, dan dibesarkan di Radat.  Selain info tersebut, masa lalunya terbilang sangat misterius dan sama sekali tidak diketahui.



4.  Sierra


Sierra adalah seorang vampir wanita yang berusia ratusan tahun.  Ia memiliki satu dari 27 True Runes yang bernama "Moon", yang memberinya kekuatan kegelapan sekaligus mencegah penuaan usia.  Wajahnya ditampilkan sebagai sosok seorang wanita muda cantik, walaupun memiliki kulit yang sangat pucat.

"Moon Rune" adalah sebuah rune unik yang memungkinkan vampir untuk hidup tanpa perlu menghisap darah manusia.  Sierra sempat membangun desa yang terdiri dari para vampir, di bawah perlindungan Moon Rune tersebut.  Tak disangka, Neclord (seorang drakula jahat) mencuri Moon Rune yang terpasang di altar, mengakibatkan banyak penduduk desa yang mati dan beberapa vampir kembali ke sifat aslinya yang haus darah.  Setelah berhasil membunuh Neclord bersama Riou, Sierra memutuskan untuk menjadi seorang pemburu vampir dan mencegah vampir-vampir tersebut mencelakai manusia.



3.  Jowy


Jowy adalah satu dari sedikit karakter penjahat yang tetap bisa membuat kita menyukainya.  Jowy adalah sahabat baik Riou, berasal dari keluarga kaya di desa Kyaro.  Di tengah-tengah pertempuran, ia mengkhianati Riou dan memutuskan untuk bergabung dengan Highland Army dan menjadi raja di kerajaan tersebut.

Jowy bersenjatakan tombak dan memiliki "Black Sword Rune", sebuah rune dengan daya serang yang sangat mematikan.  Nasib karakter ini bergantung pada keberhasilan anda memenuhi sejumlah target dalam game.  Ia bisa terbunuh dalam pertempuran, atau menyadari kesalahannya dan hidup bersama dengan Riou, Nanami, dan Pilika dengan bahagia.


2.  Viktor


Viktor adalah sosok yang sangat bisa diandalkan dalam pertempuran.  Ia memiliki kekuatan serangan yang sangat kuar dan luar biasa.  Selain itu, Viktor juga termasuk karakter yang jenaka dan gemar bercanda, walaupun memiliki penampilan luar yang seram seperti beruang.  Karakter ini tampil sebagai salah satu panglima terpenting dalam kerajaan anda.

Viktor berasal dari daerah North Window, sebuah kota yang hampir seluruh penduduknya tewas karena serangan drakula Neclord.  Berhasil melarikan diri dari bencana tersebut, Viktor memutuskan untuk menjadi seorang "mercenary" alias tentara bayaran.  Bersama Flik, ia memiliki satu batalion tentara bayaran sebelum bergabung ke pihak Riou di dalam pertempuran.  Dalam game, dengan bantuan Star Dragon Sword, Viktor akhirnya berhasil membalaskan dendamnya dengan membunuh Neclord.



1.  Nanami


Kakak tiri Riou (karakter utama) yang diadopsi oleh Genkaku di desa Kyaro.  Nanami digambarkan sebagai seorang gadis tomboy, pemberani, dan selalu berusaha melindungi Riou karena selalu menganggap dirinya sebagai "big sister".  Ia bertarung dengan senjata "double stick", semacam senjata yang sering digunakan oleh Bruce Lee dalam pertempuran.


Nanami sebenarnya sangat membenci perang, dan berusaha menentang usaha Riou tampil sebagai pemimpin pertempuran.  Menyadari mereka harus bertempur dengan Jowy, hatinya semakin hancur.  Ia lebih suka Riou mengundurkan diri dari posisinya sebagai pimpinan tentara dan kabur ke suatu tempat, mencari kehidupan yang damai dan tenang.

Nasib Nanami dalam Suikoden 2 bergantung dari keberhasilan anda menyelesaikan misi.  Jika gagal, maka ia akan dianggap meninggal dunia karena serangan panah tentara musuh.  Jika anda berhasil menyelesaikan misi-misi tertentu, di akhir cerita ditunjukkan bahwa Nanami hanya pura-pura meninggal, dan menyambut anda serta Jowy (yang menyadari kesalahannya) untuk kembali ke kehidupan yang indah dan damai.  Momen saat Nanami kembali menunjukkan dirinya setelah diperkirakan meninggal, memeluk Riou, dan menangis bahagia bisa disebut sebagai salah satu momen paling mengharukan dalam sejarah dunia video game.

0 Response to "10 Karakter Suikoden 2 Terfavorit"

Posting Komentar